Langsung ke konten utama

Koperasi Dan Teknologi Informasi

Penerapan teknologi informasi dalam badan usaha Koperasi sudah dipandang perlu untuk diimplementasikan terhadap Koperasi-Koperasi berskala besar, dimana implementasi penggunaan teknologi akan memberikan banyak kemudahan dan keuntungan dalam pengembangan usaha Koperasi itu sendiri. Jika dilontarkan pertanyaan kepada gerakan Koperasi tentang pentingnya penggunaan teknologi dalam usaha yang dijalankan maka akan menghasilkan 2 Jawaban yangmenjadi Kunci utama yaitu BIAYA dan SDM. 

Penerapan teknologi pada gerakan Koperasi merupakan tanggung jawab dari Gerakan Koperasi dan pemerintah. Masih banyak Koperasi yang melakukan pembukuan secara manual yang mengakibatkan terbuangnya waktu maupun nilai efektifitas dan efisiensi terabaikan, jika kita melihat sumber permasalahan nya dari kacamata BIAYA maka sebaiknya Koperasi bisa mencari alternatif sumber-sumber pembiayaan yang bisa membantu pengimplementasian teknologi dalam Koperasi, sebagai contoh penggunaan pembukuan sederhana berbasis excel ataupun pembukuan berbasis software koperasi yang dibuat sendiri oleh developer-developer software di Indonesia. Untuk pembukuan berbasis software salah satu alternatif termurah dan bisa saya rekomendasikan sebagai software koperasi simpan pinjam termurah saat ini adalah software buatan developer bamboomedia yang dibanderol tidak lebih dari Rp. 100.000, merupakan harga yang terjangkau bukan ??? disini saya tidak bermaksud untuk memberikan promosi yang bersifat mencari keuntungan pribadi, tetapi inilah produk karya anak bangsa yang bisa diterapkan sebagai sebuah kebutuhan yang menjadi alat bantu dalam pengimplementasian hal dimaksud.
Sumber Daya Manusia (SDM) juga merupakan hal terpenting untuk diperhatikan. Peran Pemerintah maupun Pemerintah Daerah dalam pemberdayan SDM merupakan kunci utama dalam pelaksanaan ataupun penerapan teknologi informasi dalam tubuh perkoperasian. Kunci utama seorang pembina adalah melihat sejauh mana kebutuhan, kekurangan maupun kelemahan dari kelembagaan koperasi. Sudah selayaknya Pemerintah membuka mata untuk membantu gerakan Koperasi dalam menerapkan teknologi informasi dengan memberikan pelatihan-pelatihan yang bersertifikasi agar proses pembinaan akan semakin mudah, yang akan berdampak terhadap meningkatkan kinerja dan kepercayaan masyarakat terhadap Koperasi semakin besar.

Untuk itu sebagai masyarakat yang sadar akan pentingnya Koperasi, mari kita membuka cakrawala pengetahuan teknologi informasi dengan terus melihat segala kebutuhan yang dapat mempermudah dan meningkatkan kinerja koperasi. Silahkan subscribe blog ini untuk terus melihat dan membaca informasi - informasi penting dalam dunia perkoperasian maupun UKM.

Komentar

  1. ""Untuk pembukuan berbasis software salah satu alternatif termurah dan bisa saya rekomendasikan sebagai software koperasi simpan pinjam termurah saat ini adalah software buatan developer bamboomedia yang dibanderol tidak lebih dari Rp. 100.000, merupakan harga yang terjangkau bukan ???""

    Wah mahal sob, ane lagi punya duit... hehe

    Visit<a href='http://survivalis.blogspot.com> Blog mantap ane</a>

    BalasHapus
  2. Hehehehe.....nanti ane cari yang cra*k buat bos.

    BalasHapus
  3. Sepakat... teknologi informasi memang perlu segera diterapkan di lembaga Koperasi sampai di KUD-KUD.

    BalasHapus
  4. @ Cahndeso : Kita tunggu tanggal mainnya bos, yang penting SDM kita mampu mengaplikasikannya.

    @o2 : ditunggu saran/ide nya boss...

    BalasHapus
  5. wah ane masih kecil jadi nggak mikirinyang gini-gini sob :D salam kenal sob

    BalasHapus

Posting Komentar

Leave Your Messages

Postingan populer dari blog ini

CARA KERJA PPC dan BUKTI PAY OUT DARI ADSENSECAMP

Sudah tidak asing bagi para blogger mendengar istilah PPC (Pay Per Click), Untuk semakin memperkuau wawasan kita tentang PPC, ada baiknya saya menjelaskan cara kerjanya. PPC adalah sebuah konsep B2B atau Business to Business dan B2C Business to Consumer. PPC juga merupakan salah satu media pemasaran bagi para advertiser yang ingin memperkenalkan, menjual, mereferensikan maupun mempresentasikan produk dan jasa mereka dengan bantuan perusahaan yang memberikan kesempatan bagi Anda untuk memperoleh penghasilan tambahan dengan menyediakan ruang pada website Anda sebagai tempat pemasangan iklan bagi advertiser dengan konsep iklan yang sesuai dengan kebutuhan pasar yang umumnya menerapkan unsur - unsur marketing mixed (Price, Promotion, Place, product). Perusahaan yang memberikan bantuan pemasaran tersebut memiliki jaringan media pemasaran yang cukup bagus jaringan pemasaran dimaksud diantaranya adalah sobat - sobat blogger yang ikut mencari penghasilan tambahan atau lebih sering diken...

Soft Launching Website Dinas Koperasi UKM Provinsi Maluku

Informasi dan keterbukaan Publik sangat diperlukan bagi setiap instansi Pemerintah diseluruh Indonesia, Era digitalisasi yang berkembang saat ini memicu setiap organisasi swasta ataupun Pemerintah untuk terus berinovasi dan melahirkan perubahan-perubahan baru mulai dari Website sebagai media Informasi hingga aplikasi-aplikasi yang didesain secara artificial inteligence, terus dikembangkan untuk beradaptasi dengan kebutuhan zaman dan mempercepat proses pekerjaan. Salah satu terobosan yang dilakukan oleh Dinas Koperasi UKM Provinsi Maluku adalah dengan membuat website yang didalamnya memuat segala informasi dan terintegrasi dengan beberapa aplikasi pendataan online Koperasi dan UKM yang diharapkan akan mampu memberikan nuansa baru dalam penyebaran informasi dan Komunikasi serta dapat memberikan kemudahan dalam akses pendataan Koperasi dan UKM di Maluku yang hingga saat ini sedang dilaksanakan pendataan ulang oleh beberapa petugas yang ditunjuk untuk mendata UMKM yang ada di Kota Ambon, s...

MENGENAL BAPAK KOPERASI INDONESIA

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati dan menghargai jasa para pahlawannya". Kalimat tersebut merupakan kutipan bahasa bijak yang diucapkan  Bapak Presiden RI pertama Ir. Soekarno, dalam pidato hari pahlawan 10 November 1961 . Kata - kata bijak ini memberikan sebuah motivasi dalam diri saya untuk menulis sebuah biografi kepahlawanan Koperasi yang ada di negara kita Indonesia menyambut peringatan hari pahlawan kemarin (10/11/11). Kita sudah sering mendengar  nama Bung Hatta, seorang Cendikiawan yang lahir 109 tahun yang lalu di Bukit tinggi tepatnya tanggal 12 Agustus 1902. Sejak di MULO (pendidikan setara Sekolah Mengah Pertama saat ini) tertarik dalam  pergerakan. Sejak tahun 1916, timbul perkumpulan-perkumpulan pemuda seperti Jong Java, Jong Sumatranen Bond, Jong Minahasa dan Jong Ambon. Hatta masuk ke perkumpulan Jong Sumatranen Bond dan posisi dalam organisasi beliau menjadi bendahara. I a menyadari pentingnya arti keuangan bagi hidupnya perkumpulan...